DAY 1
Salah satu program kerja dari departemen KADERISASI adalah Upgrading Pengurus KADIKA. Tujuan diadakannya program kerja Upgrading Pengurus KADIKA tidak lain adalah untuk memberikan pelatihan berorganisasi, pengetahuan dan wawasan berorganisasi, serta memberikan dasar kepemimpinan bagi pengurus KADIKA FT UNS. Sehingga diharapkan kemampuan, pengetahuan, wawasan dalam berorganisasi serta dasar dasar kepemimpinan dapat meningkat bagi pengurus KADIKA FT UNS sendiri.
Satu jam perjalanan dari UNS menuju Vila Cah Angon, Karang Pandan akhirnya, peserta sampai pukul 19.30 WIB untuk menaruh barang bawaan dilanjutkan dengan makan malam dan ibadah sholat isya’ berjamaah serta Pembukaan Upgrading KADIKA 2018. Pembukaan upgrading sendiri diisi dengan sambutan ketua umum KADIKA 2018 yaitu Andika Prastyo, Atang Wiedyastanto selaku kepala departemen kaderisasi, serta Ketua panitia yang pada kesempatan ini diamanahi oleh Syukron Karimah. Sambutan dilanjutkan pembacaan dan penandatanganan peraturan acara upgrading selama 3 hari kedepan oleh masing-masing kepala departemen KADIKA dan disetujui oleh para peserta Upgrading KADIKA 2018.
Menuju, acara Upgrading yang pertama yaitu Problem Solving. Di Problem Solving ini peserta Upgrading dibagi menjadi 6 kelompok dan diminta untuk memilih 2 dari beberapa permasalahan yang disediakan oleh panitia. Tugas masing masing kelompok yaitu mengidentifikasi dampak yang terjadi dari masalah tersebut, solusi saat itu yang harus dilakukan, dan solusi jangka panjang agar tidak terjadi permasalahan tersebut lagi di tahun mendatang. Diskusi dari masing masing kelompok selanjutnya di presentasikan dihadapan panitia dan kelompok – kelompok lainnya. Problem Solving diakhiri pukul 22.00 WIB dan peserta kemudian dipersilakan untuk beristirahat
DAY 2
Pukul 04.45 WIB peserta dibangunkan untuk melaksanakan ibadah sholat subuh berjamaah dilanjutkan dengan tadarusan bersama. Setelah itu, peserta dipersilakan kembali ke kamar untuk menyiapkan keperluan pribadi dan kemudian dilaksanakan senam bersama dilanjutkan dengan sarapan pagi.
Setelah sarapan pagi usai, berlanjut dengan acara upgrading selanjutnya yaitu Hiking. Hiking dilaksanakan per kelompok dengan perjalanan sekitar 3 km melewati jalan desa serta air terjun. Di perjalanan hiking terdapat 3 pos. pada masing – masing pos menyisipkan materi kepemimpinan yang dikemas secara apik dan menarik. Acara hiking berakhir di vila cah angon pada pukul sekitar 14.00 WIB.
Setelah hiking, peserta diberi waktu free time dan keperluan pribadi hingga waktu maghrib. Selanjutnya, dilaksanakan ibadah sholat maghrib berjamaah, makan dan dilanjutkan ibadah sholat isya berjamaah. Acara setelah melakukan ibadah yaitu penyampaian kesan pesan selama hiking berlangsung. Beberapa kelompok memiliki pengalaman unik yang menarik selama hiking mulai berteduh di pos ronda hingga tertidur karena hujan sampai meminta air mineral di rumah warga sekitar karena air mineral yang diberikan panitia habis.
Seusai acara kesan – pesan, dilanjutkan pemberian materi dari Bahar selaku penggiat organisasi eksternal PMII. Materi yang dibawakan mengenai tata cara berorganisasi dan etika berorganisasi. Sebelum materi dimulai pemateri membagi peserta menjadi beberapa kelompok untuk diberi permainan. Permainan nya yaitu mendirikan suatu bangunan yang kokoh dan tinggi dari 20 spaghetti dan diujung bangunan harus ada marshmellow yang ditancapkan. Setelah permainan usai peserta upgrading diminta menjelaskan filosofi dari permainan tersebut, mengapa beberapa kelompok tidak dapat mendirikan bangunan tersebut sedangkan beberapa kelompok dapat mendirikan meskipun tidak tinggi.
Permainan dilanjutkan dengan materi berorganisasi. Peserta upgrading banyak antusias bertanya mengenai organisasi terutama pada KADIKA FT UNS sendiri. Sayangnya, materi harus diakhiri pukul 22.00 WIB. Dilanjutkan dengan istirahat dan keperluan pribadi
DAY 3
Hari ketiga atau hari terakhir upgrading pengurus KADIKA 2018 diakhiri dengan acara Open Forum dan Outbound. Acara open forum dilaksanakan pada pukul 03.00 – 04.45 WIB. Tujuan diadakannya acara open forum ini adalah untuk menyampaikan kritik, saran dan bertukar pendapat mengenai KADIKA dan keberlangsungan KADIKA kedepannya. Kemudian, acara open forum dilanjutkan dengan sholat subuh, keperluan pribadi dan sarapan pagi. Setelah sarapan pagi, dilanjutkan acara outbound. Outbound berakhir sekitar pukul 11.00 WIB kemudian peserta dipersilakan untuk keperluan pribadi.
0 komentar:
Posting Komentar